banner 728x250

Rindu Tak Pernah Pudar Hingga Dunia di Balut Kegelisahan

Mandala Nusantara News Dalam hening sunyi sepi meratapi gelora rasa di dada yang tersemat di lubuk sanubari yang paling dalam. Rindu dalam dada menggugah kalbu relung jiwa nuansa penuh haru tersemai dalam ikatan dinding rapuh.

Esensi hidup belum tergali dalam diri yang tiada arti, patahkan harapan yang pernah tumbuh dimasa kebersamaan tercipta, namun apalah daya semuanya sudah berubah seiring berjalannya waktu kian membahana robohkan nurani.

Jauh pandang telusuri dalamnya himpitan tatanan perasaan yang tercurah melewati gemuruh ombak hantam karang. Deraian air mata terlukis sendu iringi setiap langkah demi langkah perjalanan yang kian tak lagi sesuai.

Dimana tawa canda yang dulu nampak picu gairah hasrat membara, ini harapan ataukah sebuah kepalsuan yang menggerogoti tubuh yang semakin menua tanpa terasa menjadi sebuah khayalan yang tak nyata.

Minggu 1 Juni 2025

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *