banner 728x250

H. Wawan Sumarwan, SH : Aspirasi Masyarakat Adalah Amanah yang Harus di Perjuangkan

Mandala Nusantara News Tangerang, – Anggota DPRD Provinsi Banten, H. Wawan Sumarwan, SH.  melaksanakan Reses di Desa Talok, Kecamatan Kresek, Kabupaten Tangerang. Pada Selasa 28 Oktober 2025.

Kegiatan Reses tersebut merupakan titik ke 5, yang dihadiri lebih dari 300 Konstituen, masyarakat terlihat Antusias untuk menyampaikan Aspirasi.

Salah seorang warga Kp. Solokan bernama Madtiri Mengaku Sebelumnya pernah menyampaikan Aspirasi Terkait Handtraktor pada saat H. Wawan Sumarwan Melaksanakan Reses di GSG Kecamatan Kresek.

“Dulu saya pernah mengajukan Aspirasi alat pertanian, dan alhamdulillah tahun ini aspirasi yang saya sampaikan sudah direalisasi, tinggal menunggu penurunan Unit saja, “ujar Madtiri.

Ini sungguh diluar dugaan, Saya yakin 100 persen, Kegiatan Reses yang dilaksanakan Oleh H. Wawan Sumarwan, SH.  Benar-benar menyerap Aspirasi dan bekerja untuk Rakyat.

“Saya bangga memiliki Dewan seperti Beliau, yang mampu bekerja secara nyata demi kepentingan masyarakat, “Ungkap Madtiri.

Hal senada dikatakan Sukardi salah satu tokoh masyarakat Kecamatan Kresek mengapresiasi kegiatan Reses yang dilaksanakan oleh Anggota DPRD Provinsi Banten H. Wawan Sumarwan SH.

“Tentunya ini menjadi kebanggaan bagi kami masyarakat Kecamatan Kresek khususnya di Desa Talok, dengan adanya Reses ini Aspirasi dari masyarakat ataupun unek-unek masyarakat bisa disampaikan langsung kepada Dewan H. Wawan Sumarwan,”ujar Sukardi yang juga merupakan Ketua PAC PDI-Perjuangan Kecamatan Kresek.

Sementara itu, H. Wawan Sumarwan dalam sambutannya menyampaikan, terimakasih atas kehadiran bapak ibu semua.  kedatangan saya disini ingin mendengar dan menyerap aspirasi masyarakat secara langsung.

“Karena Aspirasi masyarakat adalah amanah yang harus diperjuangkan, “Ujar Wawan Sumarwan.

Politisi Fraksi PDI-Perjuangan ini menegaskan bahwa, kader PDI-Perjuangan harus mampu mengawal dan memperjuangkan aspirasi masyarakat sesuai dengan arahan Ketua Umum Megawati Soekarno Putri.

“Kami berkomitmen menjadi garda terdepan dalam memperjuangkan aspirasi rakyat, dengan semangat dan kebersamaan untuk masa depan masyarakat yang lebih baik.”pungkasnya.

(Bagas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *