banner 728x250

Jaring Aspirasi Masyarakat Kecamatan Mauk, Anggota DPRD Provinsi Banten, H. Wawan Sumarwan SH, Gelar Reses di Desa Ketapang

mandalanusantaranews.com Tangerang, – H. Wawan Sumarwan SH, Anggota DPRD Provinsi Banten, Fraksi PDI-Perjuangan, Dapil (4a). Meliputi (14) kecamatan, melaksanakan tugas Reses dan turun langsung bertemu Warga untuk Menjaring aspirasi serta keluhan yang di hadapi oleh Masyarakat. Senin 17/02/25.

Acara Reses Bertempat di pemancingan bandeng bang Omat, tanjung kait desa Ketapang RT 10/04, kecamatan Mauk, kabupaten Tangerang yang dihadiri perwakilan dari (11) desa (1) kelurahan dan sebanyak (300) konstituen.

Aceng, Mewakili Warga Desa Ketapang Mengeluhkan omset pendapatan usahanya (UMKM) yang menurun drastis, hal itu disebabkan sepi nya Pengunjung Destinasi Wisata Mangrove yang sedang “Mati Suri”ujarnya

Akibat sepi nya Pengunjung Destinasi Wisata Mangrove Aquakulture, berdampak pada pedagang kecil warga sekitar yang ada di taman mangrove.

“Saya berharap Kepada bapak dewan H. Wawan Sumarwan bisa memberikan solusi yang efektif dan bisa Menghidupkan kembali Hutan Mangrove. Serta meningkatkan kemajuan dalam perekonomian khususnya disektor UMKM.”ungkapnya

Selain itu, Abduh warga desa Sasak Menyalurkan aspirasi nya terkait pemberdayaan nelayan untuk menumbuh kembangkan perekonomian warga pesisir dengan pengadaan alat tangkap ikan bagi nelayan.

Sementara, Nani Warga Desa Jatiwaringin mengungkapkan keluhannya terkait Gunung Sampah yang sudah mencemarkan udara. Akibat dari polusi udara banyak warga yang terkena infeksi saluran pernapasan (Ispa)

“Saya berharap TPA Jatiwaringin ini bisa melakukan pengolahan sampah yang maksimal agar warga di Desa Jatiwaringin bisa menghirup udara segar. Selama ini bau tak sedap sudah menjadi makanan sehari-hari kami.” ujarnya.

Mendengar Aspirasi dan berbagai macam keluhan masyarakat, H.Wawan Sumarwan berjanji akan mengawal serta menindaklanjuti apa yang menjadi permasalahan masyarakat kecamatan Mauk, tentunya saya akan berkoordinasi dengan pihak Dinas terkait.

“Semua aspirasi ini akan diperjuangkan dan dirangkum melalui Sistem Informasi Pembangunan Daerah (SIPD) Agar Dapat Terealisasi”pungkasnya

(Bagas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *