banner 728x250

Kodim 0510/Tigaraksa Ikuti Apel Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana Alam Banjir di Kabupaten Tangerang

Mandala Nusantara News Kodam Jaya Tigaraksa – Dalam rangka menghadapi potensi bencana hidrometeorologi pada musim penghujan, Kodim 0510/Tigaraksa bersama unsur Forkopimda Kabupaten Tangerang, TNI–POLRI, dan instansi terkait mengikuti kegiatan Apel Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana Alam Banjir, yang dilaksanakan pada Rabu (5/11/2025) di Lapangan Arya Yudha Negara, Pusat Pemerintahan Kabupaten Tangerang, Kelurahan Kaduagung, Kecamatan Tigaraksa.

Kegiatan apel dipimpin langsung oleh Kapolresta Tangerang Kombes Pol Andi M. Indra Waspada Amirullah, S.H., S.I.K., M.H., M.Si., dengan penanggung jawab dari Polresta Tangerang.
Apel diikuti sekitar 500 personel gabungan yang terdiri dari unsur TNI, POLRI, BPBD, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Sosial, Tagana, ORARI, Senkom, Pramuka, serta relawan kebencanaan.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Drs. Soma Atmaja, M.Si., Wakapolresta Tangerang AKBP Christian Aer, S.H., S.I.K., Dansat Radar 211/Tanjung Kait Letkol Lek Aris Budi Wicaksono, Kasdim 0510/Tigaraksa Mayor Inf Tubagus Abdul Halim, serta jajaran Forkopimda dan para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Tangerang.

Dalam amanat yang dibacakan oleh Kapolresta Tangerang Kombes Pol Andi M. Indra Waspada Amirullah, disampaikan bahwa kegiatan apel kesiapsiagaan ini merupakan bentuk sinergi lintas sektor dalam upaya mitigasi dan penanggulangan bencana alam, khususnya banjir yang berpotensi terjadi di wilayah Kabupaten Tangerang.

“Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan seluruh unsur baik dari TNI, POLRI, BPBD, maupun instansi pemerintah daerah serta relawan, agar siap siaga menghadapi segala kemungkinan bencana,” ujar Kapolresta Tangerang dalam amanatnya.

Disebutkan pula bahwa Kabupaten Tangerang termasuk wilayah dengan tingkat kerawanan tinggi terhadap bencana hidrometeorologi seperti banjir dan genangan air. Oleh karena itu, diperlukan kesiapan personel, peralatan, dan koordinasi lintas instansi untuk bergerak cepat dan tanggap dalam menghadapi situasi darurat.

Kasdim 0510/Tigaraksa Mayor Inf Tubagus Abdul Halim yang hadir mewakili Dandim 0510/Tigaraksa menyampaikan bahwa TNI akan selalu siap mendukung pemerintah daerah dan bersinergi dengan seluruh unsur dalam penanggulangan bencana.

“Sebagai bagian dari komponen bangsa, TNI senantiasa siap membantu pemerintah daerah dalam setiap upaya penanggulangan bencana. Kesiapsiagaan, soliditas, dan sinergitas menjadi kunci keberhasilan dalam melindungi masyarakat dari dampak bencana,” ungkap Kasdim.

Usai pelaksanaan apel, kegiatan dilanjutkan dengan pemeriksaan pasukan dan peralatan SAR oleh Kapolresta Tangerang bersama Forkopimda. Adapun peralatan yang disiagakan meliputi kendaraan taktis, truk TNI, mobil operasional BPBD, ambulans, mobil pemadam kebakaran, tenda serbaguna, serta perlengkapan SAR lainnya.

Melalui kegiatan ini diharapkan seluruh unsur TNI–POLRI, instansi pemerintah daerah, dan relawan kebencanaan dapat meningkatkan koordinasi dan kemampuan dalam menghadapi potensi bencana, sehingga masyarakat Kabupaten Tangerang senantiasa aman dan terlindungi.

Kegiatan apel berlangsung dengan tertib, lancar, dan situasi terpantau aman serta kondusif hingga selesai pada pukul 09.15 WIB.

Sumber Kodim 0510/Tigaraksa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *