banner 728x250

Reses anggota DPRD Provinsi Banten, H. Wawan Sumarwan SH. Komitmen Perjuangkan Kesejahteraan Nelayan Kronjo

mandalanusantaranews.com Tangerang, – Anggota DPRD Provinsi Banten dapil 4A, Fraksi PDIP, H.Wawan Sumarwan SH, berkomitmen untuk memperjuangkan kepentingan masyarakat nelayan di Kronjo. Hal tersebut disampaikan saat melakukan kunjungan kerja Reses di wilayah pesisir Tangerang Utara.

Sejumlah permasalahan pun ia temukan di lapangan diantaranya, Normalisasi dan pengangkatan bangkai kapal, docking kapal, rehabilitasi lantai tempat pelelangan ikan, dan sulitnya mendapatkan akses modal, harga hasil tangkapan yang rendah, termasuk kerusakan alat tangkap ikan.

Selain itu, ia juga menemukan masalah tingginya biaya yang harus dikeluarkan oleh nelayan saat mencari ikan, Hal ini disebabkan pemagaran laut di wilayah tangkap ikan mereka.

“Saya melihat potensi yang sangat besar di sektor perikanan Tangerang Utara. Namun, banyak kendala yang dihadapi oleh nelayan. Untuk itu, saya akan berupaya semaksimal mungkin untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat nelayan di pesisir Tangerang Utara,” tegas H. Wawan Sumarwan dalam Resenya , pada Selasa (11/02/25)

Pria yang akrab disapa Ondoy ini juga mengaku akan memperjuangkan Normalisasi dan pengangkatan bangkai kapal didepan (TPI) Kronjo , terutama tempat sandar kapal yang sudah dangkal, agar kapal nelayan bisa bersandar, rehabilitasi lantai tempat pelelangan ikan yang memadai dan pembuatan docking kapal serta penanaman hutan mangrove untuk menahan Abrasi.

“Kalau sarana dan prasarana nelayan terpenuhi, saya yakin akan meningkatkan produksi mereka, Secara tidak langsung, akan meningkatkan kesejahteraan nelayan,” jelasnya.

Tak hanya itu, H. Wawan Sumarwan juga akan mendorong pemerintah untuk mencarikan solusi agar harga jual hasil tangkapan nelayan lebih stabil dan menguntungkan.

“Pentingnya pemerintah juga memperhatikan laut terkait permasalahan pendangkalan , Hal ini juga berdampak pada kekeruhan di wilayah tangkap nelayan. Dengan demikian, nelayan harus pergi menjauh ke lautan. Akibatnya, biaya transportasi untuk pergi melaut bertambah. Tentunya, hal ini harus menjadi perhatian serius pemerintah,” imbuhnya.

Terakhir, H. Wawan Sumarwan akan mendorong pemerintah untuk memperhatikan peralatan para nelayan yang usianya telah tua seperti kapal beserta alat tangkapnya.

“Bantuan dari pemerintah ini bisa meningkatkan semangat para nelayan untuk terus memenuhi kebutuhan protein masyarakat di Tangerang Utara Jadi, kita tanpa nelayan ini, tidak bisa makan ikan. Makanya, sektor nelayan, perikanan dan kelautan ini harus menjadi perhatian serius pemerintah,” pungkasnya.


Sementara, H. Habudin Selaku ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) kabupaten Tangerang, Mengucapkan Terimakasih kepada Dewan H. Wawan Sumarwan yang telah hadir turun langsung bertatap muka, mendengarkan keluhan masyarakat,

Artinya bahwa, dampak positif dari kehadiran beliau bisa memberikan semangat bagi para nelayan yang ada di desa Kronjo, Dan kami sangat mengapresiasi.

“Mudah-mudahan H. Wawan Sumarwan bisa mengawal aspirasi dari para nelayan dan memperjuangkan apa yang menjadi harapan nelayan khususnya masyarakat di pesisir Tangerang Utara.”tandasnya

(Bagas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *