banner 728x250

Taklukkan SMA 8 Putra Cisoka, Dengan Score 2:0 Tim Kesebelasan Gyokai Raih Juara Umum

Mandala Nusantara News Tangerang, – Tim kesebelasan Gyokai Sukses mengukir prestasinya, dalam turnamen sepak bola Gyokai Football Academy CUP 2025 setelah menundukan lawannya SMA 8 Putra Cisoka Club di babak final yang di gelar di lapangan Stadion mini Kecamatan Solea, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang. Pada Kamis 21 Agustus 2025.

Bermain Cukup Baik, Tim Gyokai FC Sukses berhasil meraih juara 1, setelah mengalahkan Tim SMA 8 Putra Cisoka dengan perolehan Skor 2-0.

Stadion Mini Solear semakin bergemuruh memadati area tribun lapangan, pertandingan babak final yang di saksikan ribuan mata para siswa-siswi, sukses di selenggarakan.

Di babak pertama, Intensitas serangan kedua Tim meningkat, kedua Tim saling memberikan serangan adu Skill di lapangan pun ditunjukkan namun skor masih imbang hingga peluit babak pertama dibunyikan.

Namun di babak kedua Tim Gyokai FC terus menunjukan performa nya, hingga mampu merobek gawang Putra Cisoka dengan tendangan mulus sang Kapten Daniel Skor menjadi 1-0
Tak lama kemudian tim Gyokai FC terus memberikan tekanan dengan terus melakukan taktik serangan dan berhasil menambah kedudukan Melalui sepakan Rehan, skor menjadi 2-0 di menit krusial, hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.

Tim Gyokai FC akhirnya memperoleh piala bergilir dan meraih juara umum, di musim turnamen sepak Gyokai football Academy CUP. yang diselenggarakan oleh Gyokai Indonesia Kompeten.

“Saya cukup bangga sekali dengan para pemain Gyokai FC, mampu meraih juara pertama, ini sebuah sejarah baru dalam musim laga turnamen sepak bola Gyokai Football Academy CUP”, kata Teguh Imam Phambudi,SE. Saat diwawancarai, usai pertandingan final di gelar

“Dan saya sangat berterima kasih atas perjuangan Tim Gyokai FC, bagi saya kemenangan ini dapat menorehkan dunia sepak bola terbaik, dan sportifitas dalam bertanding”, ujar Teguh.

Dengan keunggulan tersebut, Tim Gyokai FC kini semakin percaya diri, untuk melangkah maju pada turnamen besar berikutnya.

(BAGAS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *